Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kisah Cinta Segitiga Naruto Dan Sasuke

Awal kisah cinta dalam Naruto terjadi dengan slogan cinta segitiga di tim 7 antara Naruto, Sakura dan Sasuke. Naruto sangat terobsesi pada Sakura yang ternyata justru lebih tertarik pada Sasuke. Sementara Sasuke yang selalu bersikap dingin tak pernah peduli pada perasaan Sakura sampai akhirnya Sasuke pergi meinggalkan desa demi meningkatkan kemampuannya.
 

 

Alih-alih senang ditinggal saingan cintanya, Naruto justru semakin agresif untuk membawa pulang kembali Sasuke untuk Sakura. Sasuke yang telah berubah menjadi jahat beberapa kali melakukan percobaan pembunuhan pada Sakura. Namun Sakura tetap menjaga cintanya sampai akhirnya mereka menikah.

Di saat Sakura masih belum bisa menghapus perasaannya pada Sasuke, Naruto terus menjaga dan melindungi Sakura dari berbagai ancaman, termasuk ancaman pembunuhan oleh Sasuke sendiri. Perlahan, Sakura mulai menemukan perasaan yang unik pada Naruto yang setia mendampinginya selama ini. Di sisi lain, sosok wanita lain yang awalnya tidak begitu jelas porsi perannya dalam manga, berubah menjadi begitu sentral dalam kisah percintaan mereka. Wanita itu tak lain adalah Hinata Hyuga.


Sosok Hinata yang awalnya digambarkan sebagai seorang gadis yang lugu, pemalu dan lemah, bahkan Naruto sempat menganggapnya aneh. Kini berubah menjadi pesaing terberat Sakura dalam merebutkan posisi pendamping karakter utama. Sampai akhirnya, Hinata resmi menikah dengan sang Pemeran utama dan mereka dikaruniai dua orang anak.

Kishimoto nampaknya tak mau keluar dari tradisi kisah cinta anime terdahulu. Mungkin kalian masih ingat kisah cinta dalam Anime Dragon Ball, dimana sang pemeran utama Son Goku justru menikah dengan Cici, bukan dengan Bulma, karakter wanita pemeran utama. Kini Naruto telah meresmikan tradisi itu. Kita tinggal menunggu Luffy One Piece yang akan menikahi Boa Hancock, bukan Nami ataupun Robin, kru bajak laut topi jerami. Atau Kisah cinta Shinigami Ichigo Kurosaki dengan Inoe Orihime, bukan dengan Kuchiki Rukia yang telah mengajaknya berpetualangan didunia soul reaper. Natsu si penyihir api dari Fairy Tail juga bisa mengikuti tradisi ini bersama Lisanna. Tapi mungkin mangaka Hiro Mashima sensei masih sedikit gundah menentukannya.


Mungkin hanya kisah cinta Naruto, Hinata, sakura dan Sasuke bisa dianggap yang paling seru karena kisah rumit yang menghiasai perjalanan cinta mereka. Tidak seperti kisah cinta yang lain yang terkesan mudah ditebak. Shikamaru akhirnya menikah dengan Temari, sedangkan Ino Yamanaka menikah dengan Sai.

Post a Comment for "Kisah Cinta Segitiga Naruto Dan Sasuke"